Mengantarkan anak negeri mengukir prestasi...

Rabu, 18 Mei 2011

DETIK-DETIK PENGAMBILAN HASIL KELULUSAN

Senin 15 Mei 2011 waktu itu menunjukkan sekitar jam 14.00. Bapak Kepala dan para Waka telah selesai dalam memimpin Rapat Pleno Kelulusan. Disampaikan bahwa ada 4 siswa yang tahun ini belum berhasil lulus untuk tingkat SMA seKabupaten Karanganyar dan salah satunya dari Kerjo. Untuk SMK ada 2 siswa. bu Anin bertanya pada teman-teman dan kakaknya yang juga mengajar di SMA/SMK, diantaranya :
SMA Muhammadiyah Purwodadi : lulus 100%
SMK Satya Karya Karanganyar : lulus 100%
SMAN Girimarto Wonogiri : lulus 100%
SMAN Slogohimo Wonogiri : lulus 100%, jadi juara 3 se kabupaten wonogiri dan mapel BI yang disampaikan bu Heny Rahayu menempati peringkat pertama se kabupaten Wonogiri, selamat!!
Waktu itu menunjukkan sekitar jam 14.10 ketika serombongan siswa melintasi depan pintu gerbang sekolah dengan menekan gas sepeda motor mereka keras-keras.. mereka menganakan pakaian yang sudah penuh dengan coretan stabilo dan semprotan pilox.. Dari unyeng-unyeng hingga ujung jempol, semua oret-oretan.. wah, wah... belum hilang dari ingatan kita, sambutan dan pesan bapak kepala untuk tidak wer-weran.. untuk apa juga? Sekarang ini kalo kuliah belum S3, atau doktor, merasa belum pantas dibanggakan, jadi lulus SMA kenapa sudah pongah? rendah hatilah, nak.. Lembah manah.. Ya bapak ibu guru memaklumi, asal jangan berlebihan. Sayangnya ada beberapa siswa yang sampai saling menyentuh muka atau kepala temannya dengan agak keras, sehingga harus dilarikan ke RS dokter Nurul di Plosorejo, duuuh... semoga lekas sembuh saja.. Ortu juga yang repot, kan?
Sambil menunggu kehadiran ortu yang mengambil hasil lulusan, ada petugas sekolah yang mendatangi rumah siswa yang belum berhasil tadi, agar tidak perlu datang ke sekolah dan menerima hasilnya di sekolah, dan mungkin ada yang tidak kuat. Sehingga kebijakan sekolah untuk mendatangi siswa ini dilaksanakan. Hal seperti ini sudang sering dilakukan dan banyak dilakukan oleh sekolah-sekolah lain juga.
Tepat jam 15, para orangtua/wali sudah berdatangan. Bapak-bapak guru berjaga di depan gerbang sekolah, ibu-ibu among tamu dan para walikelas XII memasuki kelasnya masing-masing untuk membagikan hasil kelulusan..
Senyum bahagia terpancar, semoga melegakan orangtua / wali yang selama ini telah mengantarkan putra-putrinya hingga berhasil memperoleh kelulusan ini, semoga menjadi amal yang tak terputus dihadapan Alla SWT, amin..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar